Kak Seto Menjenguk Anak-Anak Korban Peristiwa Kerusuhan di Stadion Kanjuruhan
LPAI2023-01-13T03:55:29+00:00Sampai hari ini (Senin, 10/10/2022) masih ada 2 korban anak dari peristiwa kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Malang, yang masih dirawat secara intensif di RSUD Dr. Saiful Anwar.
Pengurus LPAI, LPA Jawa Timur dan LPA Kota Malang menjenguk R (Lk. 10 th) yang baru saja selesai menjalani operasi di kaki kanannya. Serta MI (Lk. 17 Th) yang mengalami patah tulang di lengannya. Kedua anak ini masih tetap optimis untuk menjalani kehidupan kedepan, tentu disertai dorongan dari berbagai pihak, kita berdoa bersama, kedua anak ini mampu meraih masa depannya kelak.
Rombongan pengurus LPAI juga bekesempatan menengok dan mengunjungi beberapa korban lainnya di rumahnya masing-masing, bertemu dan bersilaturahmi bersama anak korban beserta keluarga, serta memberikan perhatian fisik dan psikis kepada anak korban.
LPAI juga memberikan apresiasi terhadap Pemerintah Pusat serta Pemerintah Daerah melalui Dinas Kesehatan dan RSUD dr. Saiful Anwar yang telah memberikan perawatan maksimal terhadap para korban, dan juga atas telah memberikan perhatian terhadap para anak korban yang melalui bantuan pendidikan dan pendampingan psikologi selama trauma.
Pengurus LPAI juga memohon agar Pemerintah melalui aparat penegak hukum agar dapat mengusut tuntas kejadian berdarah ini, serta tentu berharap bersama agar tidak terulang kembali musibah kemanusiaan seperti yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur. Karena seperti kita ketahui, sepak bola adalah olahraga rakyat dan banyak masyarakat menonton dan menikmati permainan sepak bola bukan hanya sebagai sarana untuk menonton pertandingan, akan tetapi olahraga ini juga sebagai sarana untuk hiburan dan rekreasi khususnya bagi keluarga.
#LPAI
#LPAJatim
#LPAKotaMalang
#Sepakbola
#Kanjuruhan
#TragediMalang
#LindungiAnak
#SafeTheChild
Leave a Reply